iklan bank sumut

Ihsg.co.id- Pada detik-detik terakhir perdagangan di Indeks harga saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (15/11/2022), ditutup perkasa dengan naik 16,11 poin (0,23%) menjadi 7.035,50 menjelang penutupan.

IHSG bergerak dalam rentang 6.999,24-7.048,39 dengan nilai transaksi Rp 9,40 triliun.

Penguatan IHSG didukung kenaikan sejumlah sektor saham, seperti saham sektor transportasi 1,04%, konsumer non primer 0,69%, dan sektor energi 0,54%. Sebaliknya pelemahan melanda saham sektor konsumer primer 0,27%, sektor infrastruktur 0,10%, dan sektor kesehatan 0,09%.

Berikut beberapa saham yang berhasil menguat tajam, yaitu saham PT Bersama Zatta Jaya Tbk (ZATA) menguat Rp 58 (24,59%) menjadi Rp 302. Penguatan juga melanda saham PT Mitra Energi Persada Tbk (KOPI) naik Rp 105 (16,03%) menjadi Rp 760, PT Trans Power Marine Tbk (TPMA) naik Rp 48 (11,48%) menjadi Rp 466, PT Gunawan Dianjaya Steel Tbk (GDST) menguat Rp 24 (11,21%) menjadi Rp 238, dan PT Agung Menjangan Mas Tbk (AMMS) menguat Rp 50 910%) menjadi Rp 55.

 

By Admin

Leave a Reply