Ihsg.co.id- Jatis Mobile yang bernaung di PT Informasi Teknologi Indonesia Tbk, resmi melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI), dengan kode JATI.
Dalam initial public offering (IPO) itu, dalam penawaran umum perdananya Jatis Mobile menawarkan 652.500.000 saham baru atau sebesar 20,00 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh perseroan.
Direktur Utama Informasi Teknologi Indonesia Erik Rivai Ridzal menjelaskan, langkah perseroan untuk masuk BEI melalui IPO adalah bagian dari untuk mendukung strategi jangka panjang perseroan. Yaitu, mengembangkan bisnis secara fokus kepada tiga segmen bisnis, seperti enterprise business, AI, dan small medium business.
“Sebagai perusahaan teknologi kami yang telah berdiri selama 20 tahun,” ujar Erik Rivai Ridzal dalam keterangan resminya pada Selasa (9/5/2023).
Adapun total portofolio dari Jatis Mobile yakni lebih dari 500 klien enterprise dan lebih dari 12.000 merchants SMB. Perseroan itu memiliki kualitas layanan kelas dunia yang telah melayani berbagai sektor industri seperti financial service, pemerintahan, layanan kesehatan, ritel, FMCG, logistik, e-commerce, dan berbagai sektor lain.
Untuk diketahui, Jatis Mobile adalah perusahaan teknologi penyedia berbagai solusi, mulai dari solusi perpesanan dengan menawarkan rangkaian layanan yang lengkap (WhatsApp, SMS dan email), chat commerce, custom development, AI dan Chatbot dengan berfokus pada pasar enterprise (B2B). Saat ini sedang mengembangkan pasar Small Medium Business.